Rumah Duka dan Gedung Yayasan Budi Panjang Sejahtera Nanga Mahap Dibangun

Editor: Redaksi author photo

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Duka dan Gedung Yayasan Budi Panjang Sejahtera (YBPS), bertempat di tanah YBPS Nanga Mahap
Sekadau Kalbar, Borneopost.id - Bupati Sekadau, Aron menghadiri kegiatan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Duka dan Gedung Yayasan Budi Panjang Sejahtera (YBPS), bertempat di tanah YBPS Nanga Mahap. Sabtu (27/8/2022).

Bupati Sekadau, Aron mengatakan,  pembangunan ini merupakan komitmen pemerintah daerah kabupaten Sekadau dalam rangka mendukung beberapa yayasan yang ada di kabupaten Sekadau.

"Saya berharap agar kedepannya seluruh yayasan dapat mendapatkan tempat yang representatif walaupun sebetulnya masih ada beberapa kecamatan yang belum mendapatkan pembangunan yayasan seperti ini," harap Aron

"Perlu diketahui bahwa yayasan seperti ini sangat di butuhkan untuk bertemu dengan para tokoh masyarakat dan juga sebagai tempat belajar bagi kita semua," tambahnya

Aron juga berharap agar kedepannya yayasan ini bisa digunakan dan di manfaatkan sebaik mungkin, terutama untuk pembelajaran agar para anak-anak bisa berkompetisi dengan baik.

"Saya juga berharap kepada masyarakat agar dapat mensuport proses pembangunan yayasan di daerah Kabupaten Sekadau agar bisa berjalan dengan baik seperti yang kita harapkan bersama," pungkasnya.(yati)

Share:
Komentar

Berita Terkini