Ketua DPRD Kalbar Aloysius Gelar Reses di Sekadau, Bahas Pembangunan dan Aspirasi Warga

Editor: yati author photo

 Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Barat dari Fraksi PDI Perjuangan, Aloysius, menggelar reses di Kantor Desa Sungai Ringin. (Foto:wn)
SEKADAU, Borneopost.id – Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Barat dari Fraksi PDI Perjuangan, Aloysius, menggelar reses di Kantor Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Rabu (26/2/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat serta mengevaluasi program pembangunan di daerah pemilihannya.


Aloysius menjelaskan bahwa reses merupakan amanah undang-undang yang wajib dilaksanakan oleh anggota legislatif.

"Kegiatan reses ini berlangsung dari 22 Februari hingga 1 Maret di masing-masing daerah pemilihan. Tujuannya untuk menampung aspirasi warga serta melihat perkembangan program pembangunan, baik yang sedang berjalan, belum terealisasi, maupun yang sudah selesai," ujarnya.

Dalam pertemuan tersebut, berbagai masukan dari masyarakat diterima dan akan diperjuangkan agar menjadi bagian dari program pemerintah provinsi.

"Hasil reses ini nantinya akan kami sampaikan kepada Pemerintah Daerah sesuai dengan kewenangannya, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten," tambahnya.

Aloysius berharap aspirasi masyarakat dapat diperjuangkan dan direalisasikan, mengingat seluruh anggota DPRD Kalbar juga tengah melakukan reses di daerah pemilihannya masing-masing.

"Dengan adanya 65 anggota DPRD Provinsi yang menjalankan reses, setiap usulan dan masukan masyarakat dapat dibahas lebih lanjut untuk menjadi program prioritas pemerintah provinsi," pungkasnya.(wn/yt)
Share:
Komentar

Berita Terkini